Nasaruddin Umar dan Gibran (Instagram)
"Dan di dalam Istiqlal ini juga banyak sekali fasilitas ya, dari dalamnya ya, mungkin tidak ada di Masjid lain, misalnya gym center ya, gym center itu pusat olahraga kebugaran," kata Imam Besar Masjid Istiqlal ini.
Setelah itu, Nasaruddin Umar juga memperlihatkan Gibran perpustakaan Masjid Istiqlal yang lengkap dengan berbagai buku mancanegara. Selain itu, Gibran juga dijelaskan tentang pendidikan kader ulama yang dimiliki Masjid Istiqlal.
"Nah, kemudian juga di sini ada pendidikan kader ulama, yang sekarang ini juga sedang lagi viral, karena kita mempersiapkan pendidikan kader ulama, termasuk pendidikan kader ulama perempuan satu-satunya di dunia ini, dan belum ada di tempat lain," ungkapnya.