Calon Presiden AS dari Partai Republik, Donald Trump, diprediksi menang dalam Pemilu AS 2024, mengalahkan pesaingnya dari Partai Demokrat yang juga petahana wakil presiden, Kamala Harris.
Baca Juga: Penghapusan Utang UMKM, DPR Bilang Ini
Menurut pantauan data cepat dari Fox News hingga sore 6 November waktu Jakarta, Trump diproyeksikan memenangkan Pilpres AS dengan meraih 277 suara elektoral, melebihi batas minimum 270 suara elektoral yang diperlukan untuk menang.
Kemenangan Trump didukung oleh Wisconsin, negara bagian dengan 10 suara elektoral, yang berbalik mendukungnya dalam pilpres kali ini. Wisconsin sebelumnya memberikan suaranya kepada Joe Biden pada Pemilu 2020.