Ntvnews.id, Jakarta - Hari Pahlawan yang diperingati setiap 10 November selalu menjadi momen spesial untuk mengenang para pahlawan bangsa Indonesia yang telah mengorbankan jiwa demi kemerdekaan.
Di balik peringatan ini, terdapat berbagai fakta menarik yang jarang diketahui banyak orang.
Baca juga: Sejarah Hari Pahlawan: Mengenang Semangat Juang Bangsa di 10 November
Berikut adalah beberapa fakta penting dan menarik seputar Hari Pahlawan yang perlu diketahui:
1. Latar Belakang Pertempuran Surabaya
Peringatan Hari Pahlawan merujuk pada pertempuran sengit di Surabaya yang terjadi pada 10 November 1945.
Ini adalah salah satu pertempuran terbesar dan paling heroik dalam sejarah kemerdekaan Indonesia.