"Kami menantikan konfirmasi Pete Hegseth sebagai Menteri Pertahanan Amerika Serikat sehingga ia dapat segera memulai tugasnya untuk Make America Safe and Great Again," ujar Cheung.
Hegseth, yang memiliki pengalaman dalam perang Irak, Afghanistan, dan bertugas sebagai perwira infanteri di Teluk Guantanamo, dikenal mendorong militer AS untuk lebih agresif. Trump menyebut Hegseth sebagai sosok "tangguh, cerdas, dan pendukung prinsip America First."
Baca Juga: Korsel Sebut Hubungan dengan AS Tak Bakal Goyah di Bawah Donald Trump
Sebagai kontributor Fox News sejak 2014, Hegseth menjadi pembawa acara Fox and Friends Weekend dan Fox Nation.
Kehidupan pribadi Hegseth juga menjadi sorotan. Ia telah menikah tiga kali. Pernikahan pertamanya berakhir pada 2009 akibat "kerusakan yang tidak dapat diperbaiki" dan perselingkuhan. Pada 2017, istri keduanya mengajukan gugatan cerai sebulan setelah Hegseth memiliki anak dengan seorang produser Fox News, yang kemudian dinikahinya.
Penunjukan Hegseth menjadi Menhan oleh Trump menyoroti pilihan presiden yang sering kontroversial, memadukan pengalaman militer Hegseth dengan pandangan politik yang mendukung kebijakan America First.