Pria Teriak-teriak di Depan Polsek Kelapa Gading (Instagram)
"Ada narasi negatif yang dibangun, Polsek Kelapa Gading tidak melayani dengan baik, tidak membuka celah komunikasi, semua itu tidak benar," bantah Maulana.
Dia juga menegaskan bahwa pihak Polsek Kelapa Gading selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Jika ada warga yang merasa tidak puas, Maulana mengimbau mereka untuk melapor ke bagian Propam Polres Jakarta Utara.
"Ada ruang untuk pengaduan ini dan silakan untuk menggunakan ruang tersebut. Kami pastikan penanganan kasus ini berjalan sesuai SOP dan on the track," tutupnya.