Pengesahan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK Dilakukan Pekan Depan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 26 Nov 2024, 14:05
Deddy Setiawan
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Gedung KPK. (Antara) Gedung KPK. (Antara)

Setyo Budianto, mantan Direktur Penyidikan KPK berlatar belakang Polri, terpilih sebagai Ketua KPK setelah memperoleh suara terbanyak, yaitu 46 suara. Dari jumlah tersebut, 45 suara secara khusus memilih Setyo sebagai ketua.

Baca Juga: Partai Golkar Tegaskan Bakal Taat Hukum Usai Gubernur Bengkulu Kena OTT KPK

Selain Setyo, empat calon pimpinan lainnya yang meraih suara terbanyak adalah Fitroh Rohcahyanto (48 suara), Ibnu Basuki Widodo (32 suara), Johanis Tanak (47 suara), dan Agus Joko Pramono (38 suara). Meskipun Fitroh dan Johanis meraih suara lebih banyak, posisi tersebut bukan untuk jabatan ketua.

"Clear ya, langsung hitung Dewas, tolong diabadikan dulu," ujar Ketua Komisi III DPR, Habiburokhman.

Pengesahan Dewas KPK Terpilih

Sementara itu, lima anggota Dewan Pengawas KPK periode 2024-2029 yang terpilih adalah Benny Jozua Mamoto, Chisca Mirawati, Wisnu Baroto, Gusrizal, dan Sumpeno. Benny dan Chisca memperoleh suara terbanyak dengan masing-masing 46 suara.

Posisi berikutnya diisi oleh Wisnu Baroto dengan 43 suara, sedangkan Gusrizal dan Sumpeno masing-masing meraih 40 suara.

Halaman
x|close