Menlu: Indonesia Tetap Negara Non-Blok

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 2 Des 2024, 16:27
Deddy Setiawan
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Menteri Luar Negeri, Sugiono Menteri Luar Negeri, Sugiono (ANTARA)

Baca Juga: Donald Trump Tunjuk Rubio jadi Menlu AS

Kunjungan tersebut dilakukan di tengah perjalanan Presiden menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) di Peru dan KTT G20 di Rio de Janeiro, Brasil.

Sugiono mengungkapkan bahwa para pemimpin dunia menaruh harapan besar pada Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo untuk dapat menjadi jembatan, komunikator, atau penghubung antara negara-negara di dunia.

“Selain itu, potensi dan kekuatan Indonesia, baik dari segi sumber daya alam maupun jumlah penduduk yang besar, merupakan faktor-faktor strategis yang membuat banyak negara ingin membuka kerja sama yang lebih luas dengan Indonesia,” jelasnya.

Pada kesempatan itu, hadir juga Ketua Komisi I DPR RI, Utut Adianto, bersama para Wakil Ketua Komisi I DPR RI, yaitu Budisatrio Djiwandono, Ahmad Heryawan, Dave Akbarshah Fikarno Laksono, dan Anton Sukartono, serta beberapa direktur jenderal di lingkungan Kemenlu RI.

 

Halaman
x|close