Keadaan darurat militer diberlakukan setelah Partai Demokratik, oposisi utama, menolak pengesahan anggaran negara. Oposisi juga mengusulkan pemakzulan terhadap jaksa agung dan kepala Badan Pemeriksa Keuangan Korea Selatan.
Situasi Korea Selatan (Reuters)
Setelah pengumuman keadaan darurat oleh Presiden Yoon, sejumlah kementerian menggelar rapat darurat. Kementerian yang terlibat antara lain Kementerian Luar Negeri, Kementerian Keuangan, dan Kementerian Pertahanan.
Kementerian Pertahanan juga menginstruksikan para komandan angkatan bersenjata untuk meningkatkan kesiapsiagaan. Perintah tersebut terutama ditujukan kepada komandan pasukan-pasukan strategis di Korea Selatan.
Beberapa pasukan tentara dilaporkan telah memasuki kompleks gedung parlemen. Pintu masuk gedung tersebut dihalangi, dan helikopter militer mendarat di gedung serta sekitarnya.
Sementara itu, salah seorang warga menceritakan bahwa keadaan Korea Selatan saat ini seperti ada serangan zombie, tapi di jalan masih seperti biasanya. Sebab, masyarakat banyak kesulitan memenuhi kebutuhan mereka karena supermarket kosong.