Ntvnews.id
Kehadiran mereka disambut meriah dengan musik khas Betawi, sementara masyarakat yang sudah menunggu turut bersorak antusias.
Beberapa mantan gubernur yang telah tiba di lokasi antara lain Sutiyoso, Fauzi Bowo (Foke), Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), dan Anies Baswedan.
Sebelum memasuki ruangan, mereka menyempatkan diri untuk menyapa warga dan awak media.
Anies Baswedan bahkan berinteraksi lebih dekat dengan masyarakat, berswafoto, dan berjabat tangan, serta menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan pemimpin baru Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno.
Baca juga: Antusiasme Kepala Daerah Jelang Pelantikan di Istana Negara
"Selamat untuk Mas Pram dan Bang Doel. Insya Allah ini menjadi awal yang baik untuk rakyat Jakarta dan menjadi pemimpin yang memperhatikan mereka yang lemah dan memberikan kesetaraan," kata Anies.
Selain para mantan gubernur Jakarta, sejumlah kepala dinas dan wali kota Jakarta juga telah hadir di Balai Kota.
Prosesi serah terima jabatan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno, dijadwalkan berlangsung pada Kamis siang. Hingga pukul 12.00 WIB, masyarakat masih menantikan kehadiran pasangan pemimpin baru Jakarta di Balai Kota.
Sebelumnya, pada Kamis pagi, Pramono Anung dan Rano Karno bersama kepala daerah lainnya telah mengikuti pelantikan serentak di Istana Negara. Presiden Prabowo Subianto secara resmi melantik mereka dalam upacara tersebut.
(Sumber: Antara)