Viral Keeper Taman Safari Siksa Burung Unta, Susul Kasus Eksploitasi eks Pemain Sirkus OCI

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 24 Apr 2025, 09:53
thumbnail-author
Dedi
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Keeper Taman Safari Siksa Burung Unta Keeper Taman Safari Siksa Burung Unta (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah rekaman yang menunjukkan dugaan kekerasan terhadap hewan di Taman Safari Bogor tengah ramai diperbincangkan di berbagai platform media sosial.

Video tersebut menjadi viral di internet setelah memperlihatkan aksi yang diduga sebagai bentuk penganiayaan terhadap satwa oleh salah satu petugas. Kejadian ini pun menuai banyak perhatian dan memicu reaksi dari publik luas.

Sebelumnya, sejumlah artis sirkus dari Oriental Circus Indonesia (OCI) telah lebih dulu menyuarakan dugaan perlakuan tidak adil dan eksploitasi yang mereka alami.

Menanggapi isu yang berkembang, Kementerian Hak Asasi Manusia pun turun tangan dengan memanggil pihak pengelola Taman Safari untuk memberikan klarifikasi.

Sebuah video yang menunjukkan aksi kekerasan terhadap hewan di Taman Safari Indonesia (TSI) menjadi sorotan setelah tersebar luas di media sosial sejak Rabu, 23 April 2025 kemarin. 

"Di antara sejumlah memori indah waktu itu, ada satu yg mengganjal di hati selama puluhan tahun: waktu ngelihat perlakuan salah satu oknum petugasnya terhadap burung unta di video ini," tulis pengunggah video di akun Instagram @albiansyah_dox, dilansir Kamis, 24 April 2025. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Albiansyah Dox (@albiansyah_dox)

Dalam tayangan itu, terlihat seorang pria yang diduga merupakan petugas keeper satwa memperlakukan burung unta secara kasar saat proses pemberian makan berlangsung.

Keterangan dalam video tersebut menyebut bahwa kejadian itu berlangsung di Taman Safari Cisarua, Bogor, dan terjadi pada tahun 1997.

Perekam video juga menambahkan bahwa insiden itu terjadi saat ia bersama keluarganya sedang berkunjung ke Taman Safari pada tahun yang sama.

Seiring dengan viralnya video tersebut, pihak Taman Safari Indonesia menegaskan bahwa peristiwa yang terekam video tersebut saat ini sudah tak terjadi lagi. Apalagi, TSI saat ini terdaftar sebagai anggota Southeast Asian Zoo Association (SEAZA) dan menganut prinsip animal welfare.

Lebih lanjut, pihak TSI mengatakan bahwa video tersebut muncul seiring dengan kehebohan kasus penyiksaan mantan pemain sirkus OCI beberapa waktu ini. TSI juga menegaskan bahwa OCI berbeda entitas dengan Taman Safari Indonesia.

x|close