Ntvnews.id, Jakarta - Informasi ini bukan untuk menginspirasi agar Anda melakukan tindakan serupa. Jika Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang bisa membantu. Seperti psikolog, psikiater, atau klinik kesehatan mental.
Media sosial saat ini tengah dihebohkan dengan penemuan sepasang lansia di Bogor yang tewas mengenaskan, bahkan disebut-sebut hanya tersisa tengkorak. Belakangan terungkap bahwa pasangan lansia tersebut dalam keadaan sakit hingga tidak ada yang mengurusnya.
Sang anak juga sudah lama tidak menjenguk kedua orang tuanya itu meskipun sedang dalam keadaan sakit. Sebelum kasus tersebut, rupanya ada sederet kasus lansia di Indonesia yang memiliki kisah serupa. Mereka tampak kesepian karena tidak ada keluarga yang mengurus.
Lansia di Gunung Kidul Gantung Diri
Ilustrasi gantung diri. (Antara)
Ada banyak lansia yang menjadi pelaku gantung diri di Gunungkidul, Yogyakarta lantaran pengaruh kesepian yang berujung pada depresi. Kabupaten Gunungkidul ini memiliki 2 permasalahan krusial terkait kondisi lansia yang tinggal di kawasan tersebut.
Permasalahan pertama adalah banyaknya kasus gantung diri sampai tahun 2019 silam. Usia para pelaku tersebut didominasi warga berusia 60-80 tahun atau biasa disebut lansia. Hal ini karena mereka menderita penyakit, masalah ekonomi, keluarga dan masalah kejiwaan.