TNI Terus Bekerja, Selesaikan 8 Jembatan di Sumut Demi Pulihkan Konetivitas Warga

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 30 Jan 2026, 21:30
thumbnail-author
Naurah Faticha
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Personel TNI membangun dan memperbaiki jembatan di Sumatra Utara, hingga Kamis, 29 Januari 2026. Personel TNI membangun dan memperbaiki jembatan di Sumatra Utara, hingga Kamis, 29 Januari 2026. (Istimewa)

Ntvnews.id, Sumatera Utara - Personel TNI terus membangun dan memperbaiki jembatan di sejumlah titik di Sumatra Utara. Pembangunan ini dikejar sebagai upaya pemulihan konektivitas masyarakat terdampak bencana.

Pembangunan tersebut mencakup berbagai jenis struktur jembatan, termasuk jembatan gantung dan bailey. Hingga Kamis, 29 Januari 2026, personel TNI bekerja menggali tanah, mengangkut material, menyiapkan fondasi, memasang besi pengaman, hingga mengecat jembatan yang menghubungkan permukiman warga. Alat berat pun digunakan untuk membantu proses pembangunan.

Baca Juga: Jembatan Bailey Rampung di Aceh, Anak-Anak Bisa Sekolah Lagi: Terima Kasih

Berikut ini daftar jembatan yang tengah dalam progres pembangunan: 

  1. Jembatan Gantung, Desa Ladang Tengah-Andam Dewi
  2. Jembatan Gantung Lingkungan 3, Kelurahan Bonalumban ke Lingkungan 4 Kelurahan Tukka, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah
  3. Jembatan Gantung Perintis Garuda menghubungkan jalan antara Lingkungan I Lumban Tonga-Tonga, Kelurahan Bonalumban ke Lingkungan III Onan Tukka, Kelurahan Tukka
  4. Jembatan Gantung Perintis Garuda yang menghubungkan jalan antara Desa padang Masiang dengan Desa Ujung Batu Kecamatan Barus, Kabupaten Tapanuli Tengah
  5. Jembatan Gantung Desa Sanawuyu, Kecamatan Sawo, Kabupaten Nias Utara
  6. Jembatan Gantung di Sungai Moro'o Desa Ononamolo III menghubungkan Desa Hilidaura, Kecamatan Mandrehe Barat, Kabupaten Nias Barat
  7. Jembatan bailey di Desa Sifalago Gomo, Kecamatan Boronadu, Kabupaten Nias Selatan
  8. Jembatan gantung di Desa Purba Sinamba, Kecamatan Padang Bolak, Kabupaten Paluta

Baca Juga: 11 Jembatan Armco Buka Akses Desa-desa Terdampak Bencana di Aceh, Kendaraan Sudah Hilir Mudik

Kehadiran jalur penghubung yang aman dan layak diharapkan mampu menormalisasi aktivitas warga di Sumut. Saat ini, 96,89 persen jalan daerah sudah berfungsi, sementara jembatan yang berfungsi 28,13 persen dari total keseluruhan yang dibangun.

x|close