Ntvnews.id, Jakarta - Striker Timnas Indonesia, Rafael Struick akhirnya bergabung dengan klub Australia, Brisbane Roar. Pemain berusia 21 tahun itu telah diperkenalkan secara resmi melalui unggahan di akun media sosial klub milik Bakrie Grup tersebut.
Menurut unggahan klub Brisbane Roar, Struick dikontrak untuk musim 2024/2025.
Baca juga: Shin Tae-yong Ungkap Penyebab Rafael Struick Tampil Loyo di Laga Indonesia vs Australia
"Kami sangat antusias menyambut kedatangan pemain depan timnas Indonesia, Rafael Struick dari klub Belanda, ADO Den Haag untuk musim 2024/2025," tulis Brisbane.
"Pemberhentian berikutnya, Brisbane. Selamat datang Rafael Struick," tulis Brisbane Roar sembari mengunggah foto pemain kelahiran Leidschendam, Belanda itu.
View this post on Instagram
Rafael Struick juga senang bisa bergabung dengan Brisbane. Dalam keterangan yang diunggah melalui video singkatnya, Struick sudah tidak sabar ingin memperlihatkan aksinya.
"Hallo saya Rafael Struick dan saya baru saja menandatangani kontrak di Brisbane Roar. Saya sangat antusias dan tidak sabar ingin bermain di hadapan kalian," bebernya.
Struick bukan satu-satunya pemain Timnas Indonesia yang kini bergabung dengan tim luar negeri milik pengusaha Indonesia. Sebelumnya, Marselino Ferdinan juga telah resmi mennadi pemain Oxford United milik Erick Thohir dan Anindya Bakrie. Selain itu, masih ada Ragnar Oratmangoen juga memutuskan bergabung dengan klub Belgia milik Sihar Sitorus, Dender.