Ntvnews.id, Jakarta - Ryan Giggs boleh dikatakan pemain yang sangat langka di era sepak bola modern saat ini. Bermain untuk satu klub, yakni Manchester United selama lebih dari dua dekade, pemain asal Wales itu punya karier yang panjang.
Memperkuat MU sejak 1990 hingga 2024, Giggs sudah tampil dalam 672 laga dan mencetak 114 gol. Dia meraih 36 trofi termasuk 13 gelar Liga Inggris, 4 trofi Piala FA, dan 2 gelar Liga Champions. Sementara di level timnas, Giggs bermain hingga tahun 2007.
Giggs baru gantung sepatu pada 19 Mei 2014. Setelah itu dia melanjutkan karier sebagai pelatih.
Dalam acara peluncuran kartu kredit edisi khusus Maybank di JCC, Senayan, Sabtu (18/5/2024), Giggs berbagi resep untuk pemain muda agar bisa berkarier lama seperti dirinya.
"Ada banyak alasan kenapa saya bisa lama bermain (sepak bola) . Saya rasa hal yang sama juga berlaku untuk para pemain muda. Mereka harus terus berlatih," ujar Giggs di hadapan awak media dan penggemar MU.
"Jangan berhenti mencoba jadi lebih baik, jangan pernah berhenti belajar, dan jangan merasa tua untuk mempelajari trik-trik baru," kata Giggs yang berdiri ditemani oleh Presiden Direktur Maybank Indonesia, Steffano Ridwan dan Presiden Direktur Visa Indonesia, yakni Vira Widyasari.
"Saya juga merasa, hal terpenting yang jadi alasan saya bermain sangat lama di sepak bola itu karena saya sangat menikmatinya. Saya selalu menikmati sesi latihan, saya menikmati tiap menit yang saya mainkan di Old Trafford. Dan saya rasa, ketika seseorang menikmati pekerjaannya, dia jadi bisa tampil lebih baik."
Peluncuran Kartu Kredit Manchester United bersama Ryan Giggs (Ntvnews.id)
Giggs juga mengatakan ingin kembali melanjutkan karier melatihnya. Seperti diketahui, terakhir, pemain berusia 50 tahun itu sempat menangani timnas Wales pada tahun 2018- 2022.