Kabar baik datang dari gelandang Bruno Fernandes, yang dipastikan ikut dalam perjalanan tersebut meskipun baru saja menerima perawatan cedera pergelangan kaki setelah pertandingan melawan Everton.
Bek muda Leny Yoro juga berpotensi menjalani debut kompetitifnya setelah pulih dari cedera kaki yang dialaminya pada tur pramusim di Amerika Serikat. Pemain berusia 19 tahun yang direkrut dari Lille dengan nilai transfer 52,2 juta poundsterling itu telah absen selama empat bulan terakhir.
“Saya merasa dia sedang dalam kondisi baik sekarang, kebugarannya sudah lebih baik, jadi saya pikir dia akan masuk ke dalam skuad,” kata Amorim.
Amorim menggambarkan Yoro sebagai bek modern yang cepat, cocok dengan strategi tekanan tinggi yang diterapkan United. Namun, ia mengingatkan perlunya manajemen waktu bermain untuk pemain muda itu di awal kariernya di klub.
"Dia sangat cepat, seorang bek modern yang cocok untuk tekanan tinggi karena bisa mengatasi situasi satu lawan satu dengan baik," tambahnya. "Saya sangat bersemangat, tetapi kami harus berhati-hati dan mengatur bebannya di awal.”
United berharap dapat melanjutkan momentum positif mereka di bawah asuhan Amorim dengan hasil baik melawan Arsenal, yang diperkirakan menjadi salah satu laga terberat sejauh ini.