Ntvnews.id, Jakarta - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, harus mengakui keunggulan asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, di babak pertama Indonesia Open 2024, Rabu (5/6).
Bertanding di Istora Senayan Jakarta, Rehan/Lisa tumbang dalam pertarungan sengit dengan skor 23-21, 15-21, 13-21.
“Kalau melawan mereka pasti harus mengikuti speed-nya, karena mereka sangat cepat. Kalau tidak mengikuti speed-nya, kami tidak akan mungkin untuk merebut gim pertama. Memang kuncinya ada di speed dan kesabaran dalam bermain,” kata Rehan usai pertandingan.
“Karena kami sudah pernah beberapa kali bertemu, sebenarnya kami sudah tahu harus bermain seperti apa. Tapi, tekanan dan nafsu untuk mematikan (bola dengan cepat) itu besar sekali, jadi kami harus belajar banyak dari mereka,” tambahnya.
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, mengakui bahwa mereka perlu belajar banyak dari adaptasi lawan saat berada di bawah tekanan. Hal ini mereka ungkapkan setelah pertandingan.
“Sebenarnya mereka tidak enak bermain di gim pertama, tapi mereka bisa mengubah (pola permainan) agar mereka bisa enak bermain. Sementara saya tidak sabar, padahal kalau bisa sabar mainnya, pasti (lawan) tidak enak untuk (melakukan) defense,” ujar Rehan.
“Saya dan Lisa kadang masih bingung bagaimana dari tidak enak main jadi enak, jadi kami belajar banyak dari mereka,” jelasnya.