"Ada 15 finalis yang dipilih oleh builder untuk masuk ke babak grand final, dimana mereka akan presentasi konsep dan impian sepeda motor mereka seperti apa yang bakal diwujudkan dimodifin IMOS 2024," sambungnya.
Dia berharap industri sepeda motor makin tumbuh bersamaan dengan banyaknya kegiatan modifikasi.
Baca Juga: Sensasi Balapan MiniGP di IMOS 2024, Pengunjung: Bikin Nagih
Pada grand final dimodifin IMOS 2024 terpilih tiga pemenang. (Foto: Adiantoro/NTV)
"Sehingga ini bisa membangun atau menumbuhkan penjualan industri sepeda motor Indonesia," tambah Rizky.
Sementara itu, salah juri dimodifin IMOS 2024 Volume 2, Andi Akbar, mengungkapkan terdapat beberapa konsep yang ditawarkan para builder yang berpartisipasi dimodifin IMOS tahun ini dengan karakter masing-masing.
"Jadi memang kami melilih sesuai dengan karakter masing-masing yang ditawarkan konseptor. Bukan hanya konsepnya saja, tapi kita nanya 'ini motor setelah jadi bakal diapain?'," ujar Atenk, sapaan akrabnya.
Menurutnya, meskipun konsepnya cocok dengan builder, tapi kalau hanya sekedar dibikin dan motor tersebut menjadi pajangan saja maka percuma.