A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined offset: 0

Filename: helpers/banner_helper.php

Line Number: 103

Backtrace:

File: /www/ntvweb/application/helpers/banner_helper.php
Line: 103
Function: _error_handler

File: /www/ntvweb/application/helpers/banner_helper.php
Line: 81
Function: gpt

File: /www/ntvweb/application/controllers/Read.php
Line: 116
Function: gen_ads

File: /www/ntvweb/index.php
Line: 326
Function: require_once

Mudik 2025: 2.835 Posko dan Ratusan Personel Siap Dukung Perjalanan Pemudik - Ntvnews.id

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined variable: gpt

Filename: banner/gpt.php

Line Number: 1

Backtrace:

File: /www/ntvweb/application/views/banner/gpt.php
Line: 1
Function: _error_handler

File: /www/ntvweb/application/helpers/banner_helper.php
Line: 82
Function: view

File: /www/ntvweb/application/controllers/Read.php
Line: 116
Function: gen_ads

File: /www/ntvweb/index.php
Line: 326
Function: require_once

Mudik 2025: 2.835 Posko dan Ratusan Personel Siap Dukung Perjalanan Pemudik

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 30 Mar 2025, 14:00
thumbnail-author
Adiantoro
Penulis & Editor
Bagikan
Operasi Ketupat 2025 ini melibatkan pihak kepolisian bersama kementerian dan lembaga terkait. Operasi Ketupat 2025 ini melibatkan pihak kepolisian bersama kementerian dan lembaga terkait.

Ntvnews.id, Jakarta - Pihak Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menggelar operasi skala nasional bertajuk "Operasi Ketupat 2025" guna menjaga kelancaran dan keamanan perjalanan masyarakat pada arus mudik Lebaran 2025. 

Operasi ini berlangsung selama kurang lebih 17 hari, mulai 23 Maret hingga 8 April 2025. Dengan tema "Mudik Aman, Keluarga Nyaman", operasi ini melibatkan pihak kepolisian bersama kementerian dan lembaga terkait.

Selain itu, operasi ini melibatkan ribuan personil dan fasilitas untuk memastikan keamanan masyarakat yang akan mudik ke kampung halaman.

Sebanyak 164.000 lebih personel yang tergabung dalam tim Perwira Pengamat Wilayah (Pamatwil) diterjunkan di lapangan. 

Selain itu, lebih dari 2.835 posko pengamanan dan pelayanan mudik disebar di berbagai titik strategis. Tak hanya itu, sebanyak 126.736 lebih objek pengamanan juga dijaga, termasuk masjid, lokasi salat Idulfitri, pusat perbelanjaan, dan fasilitas publik seperti terminal, stasiun, pelabuhan, serta bandara.

Namun, di balik semua upaya tersebut, masyarakat sering kali tidak mengetahui bagaimana kondisi dan situasi para petugas yang bekerja di lapangan selama periode mudik. 

Ada momen haru serta kebanggaan tersendiri bagi para petugas yang mengabdikan diri selama libur Lebaran ini. 

Baca Juga: Pemerintah Tetapkan Idul Fitri 1446 H Jatuh pada Senin 31 Maret 2025

Operasi Ketupat 2025 ini melibatkan pihak kepolisian bersama kementerian dan lembaga terkait. Operasi Ketupat 2025 ini melibatkan pihak kepolisian bersama kementerian dan lembaga terkait.

AKP Sandy Titah Nugraha, KA Induk PJR Tol Cikampek, mengungkapkan tugas kepolisian, khususnya dari Korlantas, selalu berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik. 

Bagi petugas, setiap orang yang dilayani hingga selamat sampai tujuan adalah amal ibadah tersendiri.

"Ini adalah waktunya petugas kepolisian untuk melakukan ibadah. Ketika mendengar takbir, ada rasa haru dan kebanggaan. Sebelumnya, kami bisa berkumpul dengan keluarga, makan ketupat, dan bercengkerama. Tapi sekarang, semua itu kami tinggalkan demi pengabdian," ujar AKP Sandi Titah Nugraha saat wawancara dengan jurnalis Nusantara TV.

Sebagai tambahan, pihak kepolisian juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu menjaga kesehatan fisik dan memastikan kendaraan dalam kondisi prima selama perjalanan mudik. 

Diharapkan dengan sinergi antara pihak kepolisian dan masyarakat, arus mudik dapat berjalan dengan lancar dan aman.

x|close