Jadi Orang Terkaya ke-27 di Dunia, Harta Prajogo Pengestu Tembus Rp1000 Triliun

NTVNews - 16 Mei 2024, 20:23
Muslimin Trisyuliono
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Prajogo Pangestu Prajogo Pangestu

Ntvnews.id, Jakarta - Harta kekayaan pengusaha sekaligus konglomerat Indonesia Prajogo Pangestu menembus angka Rp1.000 triliun.

Prajogo Pangestu masuk dalam daftar orang terkaya di dunia ke-27 atau Real-Time Billionaires 2024, Kamis (16/5/2024).

Ia menjadi orang Indonesia yang ada diurutan ke 27 terkaya di dunia dari data yang dirilis oleh Forbes.

Kekayaan pria yang berusia 79 tahun ini tembus US$66,8 miliar atau sekitar Rp1.063 triliun.

Profil Prajogo Pangestu

Prajogo Pangestu merupakan putra seorang pedagang karet yang memulai bisnis perkayuan pada akhir tahun 1970-an.

Perusahaannya Barito Pacific Timber go public pada tahun 1993 dan berganti nama menjadi Barito Pacific setelah mengurangi bisnis kayu pada tahun 2007.

Pada tahun 2007, Ba rito Pacific mengakuisisi 70% perusahaan petrokimia Chandra Asri.

Halaman
x|close