Ntvnews.id, Jakarta - Sekarang ini, banyak content creator yang suka bikin konten kekinian dengan cara unik, mulai dari foto dengan angle yang kreatif, video hyperlapse, hingga slow-shutter photo. Ini bisa menjadi inspirasi buat kamu untuk capture momen unik waktu traveling, pamer OOTD, atau bikin photo dumps of the month, yang tentunya bikin feed media sosial kamu jadi lebih menarik. Menjawab tren tersebut, Galaxy Z Flip6 hadir sebagai device praktis buat bikin konten kreatif dengan mudah.
Seringkali saat mau membuat konten tersebut, kita harus memastikan bahwa device tetap stabil dalam waktu yang lumayan lama, misalnya saat ambil footage slow-shutter photo. Jadi, gear tambahan seperti tripod mungkin dibutuhkan agar hasilnya maksimal. Smartphone konvensional pun seringkali membuat kita kurang fleksibel untuk mencari angle yang berbeda. Maka dari itu, Galaxy Z Flip6 dengan form factor yang bisa dilipat menawarkan keunggulan yang menjadi pembeda utama HP lipat dengan device lainnya.
“Semakin hari, pengguna media sosial semakin kreatif dan rela melakukan effort lebih dalam membuat konten. Itu juga salah satu inspirasi kami untuk hadirkan fitur-fitur canggih yang bikin pengalaman content creation jadi lebih simpel dan seru. Dengan Flex Mode, pengguna bisa foto dari berbagai angle secara instan, kapan saja dan di mana saja. Apalagi dengan fitur kamera hyperlapse, pengguna dapat merekam setiap momen lebih gampang. Ada juga Expert RAW yang bisa bikin penggunanya punya konten long exposure photography dengan cara yang lebih praktis. Jadi pengguna Galaxy Z Flip6 dapat paket komplit, hape compact yang bisa membuat konten next-level dengan effortless,” ujar Ilham Indrawan, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia.
Penasaran pengen tahu caranya bikin konten yang menarik perhatian yang cuma bisa kamu dapat di Galaxy foldable? Ikuti tips di bawah ini!
Abadikan konten citylight dengan berbagai teknik kekinian. Dengan Galaxy Z Flip6, kamu juga bisa bikin konten hyperlapse dengan sangat mudah. Berkat Flex Mode yang versatile, kamu bisa membuat device berdiri stabil dengan sendirinya tanpa perlu ribet mencari posisi tripod, sehingga kamu bisa mendapatkan angle yang konsisten saat merekam video dalam waktu yang lama. Menariknya lagi, HP lipat ini juga tahan air berkat sertifikasi IP48, jadi kamu tak perlu khawatir dengan debu atau air saat ambil footage di luar ruangan. Jadi, tinggal cari spot aesthetic di sekitar kotamu, klik rekam, dan kamu sudah bisa mendapatkan konten kekinian tanpa repot.
Ikuti trik berikut ini untuk bikin konten hyperlapse kekinian:
Buka devicepada sudut 75 atau hingga 115 derajat sesuai gambar yang ingin diambil
1. Buka Kamera > Pilih More
2. Masuk ke menu Hyperlapse yang tersedia
3. Pilih lama waktu durasi video yang ingin diambil, mulai dari 10 menit
4. Jika mengambil video pada malam hari, pengguna juga bisa menyalakan fitur Night Hyperlapse
5. Klik tombol Record lalu tunggu sampai footageyang kamu butuhkan terekam seluruhnya