Ntvnews.id, Jakarta - Nusantara TV bersama jajaran direksi NT Corp melakukan audiensi dengan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) di Gedung Bappenas, Menteng, Jakarta Pusat.
Audiensi berlangsung selama satu jam itu membahas sejumlah program strategis pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Presiden Komisaris NT Corp Nurdin Tampubolon menuturkan bahwa NT Corp turut hadir mendukung program pemerintah seperti hilirisasi dengan memanfaatkan sumber daya dalam negeri.
Menurutnya kolaborasi antara pemerintah dan korporasi sangat penting dalam mengakselerasi pembangunan ekonomi nasional.
"Kita membahas mengenai daripada pertama itu adalah bagaimana kita peningkatan daripada program-program hilirisasi sesuai dengan rencana pemerintah Prabowo-Gibran untuk bisa memanfaatkan semaksimal mungkin sumber daya kita," ucap Nurdin, Kamis 17 Juli 2025.
Nusantara TV bersama jajaran direksi NT Corp menggelar audiensi Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) pada Rabu pagi 17 Juli 2025 di Gedung Bappenas, Menteng, Jakarta Pusat.
Baca juga: Nurdin Tampubolon Minta Pemerintah Tinjau Ulang Eksploitasi Nikel yang Berlebihan
Ia juga menekankan pentingnya keterlibatan dunia usaha dalam menjalankan kebijakan hilirisasi.
"Sebagai korporasi hal-hal apa yang perlu kita bisa dukung untuk bisa mensukseskan daripada program pemerintah karena sebagai praktisi yang melakukan daripada pelaku ekonomi itu adalah dari korporasi disamping masyarakat kita semuanya," jelasnya.
Turut hadir dalam pertemuan tersebut jajaran direksi NT Corp diantaranya Direktur Utama PT Bangkitgiat Usaha Mandiri (BUM) Dimpos Tampubolon, Direktur Nusantara TV Randy Monthonaro Tampubolon, Direktur Utama NT Fam Tommy William Tampubolon, serta Presiden Direktur Nusantara TV Don Bosco Selamun.