Ntvnews.id, Jakarta - Denny Sumargo memilih untuk melaporkan Farhat Abbas usai buntut ditantang adu jotos di publik hingga menggiring opini liar. Memilih menindaklanjuti dan mengambil jalur hukum, Denny Sumargo jalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya kurang lebih selama tiga jam.
Laporan Densu terhadap Farhat Abbas ini disebut terjadi karena adanya sebuah ancaman, yang berpotensi mengganggu pihak Denny Sumargo.
"Dua minggu yang lalu lah (layangkan laporan). Kalau kita kan diam-diam aja. Teman-teman tahu semua kan konfliknya, kita melaporkan dan itu diterima. Sekarang kita di BAP dari 10.30 WIB sekarang jam 14.00 WIB. Ada 13 pertanyaan," kata kuasa hukum Denny Sumargo usai jalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, (18/11).
Tak banyak yang tahu, jika Denny Sumargo ternyata sudah melaporkan Farhat Abbas di hari yang sama dimana Farhat membuat laporan terhadap Densu di Polres Jakarta Selatan terkait dugaan penghinaan dan SARA.
"Yang kita tekankan pengancaman ya. Sebetulnya kita mau melaporkan sebelum dia (Farhat Abbas) melaporkan. Tapi di hari yang sama kita melaporkan," timpalnya.
Menganggap semua masalah telah selesai dan damai, tak lama kemudian Densu merasa heran dengan sikap Farhat Abbas yang justru malah melaporkannya ke Polres Jakarta Selatan.
"Kalau saya sebenarnya masalah itu saya anggap sudah selesai kan, damai. Tapi setelah itu (Densu ke rumah Farhat) dipanjangkan. Jadi awalnya saya berpikir 'ini orang mau ke mana sih?'," kata Densu.