Tips Kelola Gaji Supaya Gak Cepat Habis dan Bisa Nabung

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 29 Nov 2024, 12:39
Elma Gianinta Ginting
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Ilustrasi Gajian Ilustrasi Gajian (Pixabay)

Ntvnews.id, Jakarta - Mendapatkan gaji bulanan adalah momen yang ditunggu-tunggu setiap pekerja. Namun, seringkali gaji yang didapat bisa cepat habis tanpa terasa. Pengeluaran yang tidak terkontrol, kebutuhan yang terus meningkat, atau gaya hidup yang kurang bijak bisa membuat uang gaji Anda cepat habis.

Oleh karena itu, penting untuk memiliki strategi yang tepat agar gajian Anda bisa bertahan hingga akhir bulan dan digunakan dengan bijak.

Dilansir dari NerdWallet, Jumat, 29 November 2024, ada beberapa tips untuk mengelola gaji agar tidak cepat habis yang bisa Anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari.

1. Buat Anggaran Keuangan yang Jelas

Langkah pertama dalam mengelola gajian dengan bijak adalah membuat anggaran keuangan yang jelas. Tentukan pos-pos pengeluaran bulanan seperti kebutuhan pokok, cicilan, tabungan, dan hiburan.

Dengan membuat anggaran, Anda bisa lebih mudah memantau pengeluaran dan memastikan tidak ada pengeluaran yang berlebihan.

Cobalah untuk mengikuti prinsip 50/30/20, di mana 50% dari gaji digunakan untuk kebutuhan pokok, 30% untuk gaya hidup, dan 20% untuk tabungan atau investasi.

Halaman
x|close