Ntvnews.id, Jakarta - Paula Verhoeven terlihat ikut berduka dan hadir melayat ke rumah duka Johnny Wong sang mertua, di kawasan Gondangdia, Jakarta Pusat.
Selain datang mendoakan, Paula juga ungkap momen pertemuan terakhirnya dengan Johnny Wong pekan lalu saat ia menjenguknya di rumah sakit.
"Mohon doanya semoga papa (Johnny Wong) di lapangkan jalannya. Alhamdulillah pekan lalu di rumah sakit sempat bertemu. Mau gimana pun papa itu papa kita, mohon doanya itu aja," tutur Paula Verhoeven sembari menaning di kawasan, Gondangdia, Jakarta Pusat, 7 Januari 2025.
Tak terekspose ke publik, Paula akui sudah sempat menjenguk Johnny Wong saat masih dirawat di rumah sakit pekan lalu, dan menjadi momen pertemuan terakhirnya.
"Kemarin (Minggu lalu) saya sudah sempat ke rumah sakit menjenguk beliau," imbuh Paula.
Tak lupa Paula pun meminta doa untuk mendiang Johnny Wong, ayah mertuanya agar segala amal perbuatannya diterima di sisi Allah SWT.
"Mohon doanya aja ya semuanya, kemarin saya sudah ketemu sama papa di rumah sakit. Sudah ya," pungkas Paula dengan kondisi terpukul.