BRIN: Masyarakat Belum Perluk Vaksin untuk Cegah HMPV

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 17 Jan 2025, 13:35
Muhammad Hafiz
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Peneliti Ahli Madya Pusat Riset Kedokteran Preklinis dan Klinis BRIN Telly Purnamasari Agus dalam Media Lounge Discussion (Melodi) di Kantor BRIN, Jakarta, Kamis (16/1/2025). Peneliti Ahli Madya Pusat Riset Kedokteran Preklinis dan Klinis BRIN Telly Purnamasari Agus dalam Media Lounge Discussion (Melodi) di Kantor BRIN, Jakarta, Kamis (16/1/2025). (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Peneliti Ahli Madya di Pusat Riset Kedokteran Preklinis dan Klinis, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Telly Purnamasari Agus, menyatakan bahwa masyarakat saat ini belum memerlukan vaksin untuk mencegah infeksi virus Human Metapneumovirus (HMPV).

"Perlu nggak sih kita melakukan vaksin? Tidak. Untuk saat ini memang belum," ungkap Telly dalam sebuah diskusi di Jakarta pada Kamis.

Menurut Telly, tubuh manusia secara alami memiliki sistem imun yang mampu melawan efek HMPV, terutama jika berada dalam kondisi sehat. Selain itu, kekebalan kelompok (herd immunity) masyarakat Indonesia telah terbentuk berkat vaksinasi COVID-19 selama pandemi.

Baca juga: KPK Periksa Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu

"Imun kita harus kuat dulu. Jadi pada saat sakit perlu nggak kita suplemen? Mungkin perlu, tapi bisa saja kita tidak butuh vitamin atau suplemen kalau memang dari makanan sudah cukup," jelasnya.

Telly juga mengingatkan masyarakat untuk mengonsumsi makanan bergizi seimbang dan berhati-hati dalam penggunaan suplemen. "Kelebihan vitamin juga nggak perlu, terbuang juga. Kebutuhan vitamin itu kan berbeda setiap orang," tambahnya.

Di sisi lain, Telly menganjurkan masyarakat untuk terus menjaga Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) seperti yang dilakukan selama pandemi. Langkah ini penting untuk mencegah penularan HMPV.

Halaman
x|close