Keduanya diketahui menghapus foto-foto kebersamaan, termasuk potret pernikahan yang sebelumnya diunggah di akun Instagram masing-masing.
Keputusan Sherina untuk menggugat cerai Baskara tentu menimbulkan banyak tanda tanya di kalangan penggemar. Hingga saat ini, alasan di balik gugatan cerai tersebut belum diungkapkan kepada publik.
Sherina Munaf dan Baskara Mahendra Putra. (Instagram)
Selain melakukan aksi hapus foto kebersamaan, keduanya juga tak lagi saling mengikuti di akun Instagram masing-masing. Hal ini tentu kian memperkuat dugaan bahwa adanya ketegangan dalam hubungan rumah tangga mereka.