Ntvnews.id, Jakarta - Rasa bahagia tengah menyelimuti hati pasangan selebritis Luna Maya dan Maxime Bouttier di mana tepat pada hari ini 7 Mei 2025, keduanya melangsungkan akad pernikahan yang digelar di Ubud, Bali.
Dalam acara sakral tersebut Luna Maya dan Maxime Bouttier memilih Raffi Ahmad dan Irwan Mussry menjadi saksi pernikahan mereka, dimana keduanya merupakan orang terdekat Luna dan Maxime.
Luna yang terlihat sangat cantik dan manglingi, tampak serasi saat disandingkan dengan Maxime yang terlihat gagah dengan beskap bludru Jawa lengkap dengan blangkon batiknya.
Proses akad nikah tersebut dibimbing langsung oleh kakak Luna Maya yang bernama Tipi Jabrik.
"Bismillahirohmanirohim saudara Maxime Andre Selam Bouttier saya nikahkan Luna Maya Sugeng binti almarhum Uut Bambang Sugeng, dengan maskawin 7,5 gram logam mulia dan uang tunai US$2,025," tutur Tipi, 7 Mei 2025.
Dengan satu kali tarikan napas, Maxime Bouttier berhasil menghalalkan Luna Maya secara sah dengan penuh rasa bahagia.
"Saya terima nikah dan kawinnya Luna Maya Sugeng binti almarhum Uut Bambang Sugeng dengan mas kawin 7,5 gram logam mulia dan US$2,025 dibayar tunai," jawab Maxime.