Ntvnews.id, Jakarta - Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta menegaskan bahwa hingga saat ini tidak tersedia vaksin khusus untuk Super Flu. Meski demikian, masyarakat tetap dapat melindungi diri melalui vaksin influenza.
Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Ani Ruspitawati menjelaskan bahwa istilah Super Flu tidak merujuk pada jenis penyakit yang memiliki vaksin tersendiri. Namun, vaksin influenza tetap bisa menjadi langkah pencegahan yang efektif untuk meningkatkan daya tahan tubuh terhadap virus tersebut.
"Sebenarnya tidak ada khusus vaksin super flu, tapi kita memang ada vaksin influenza. Vaksin influenza ini sudah lama ada dan bisa diberikan, tapi memang dia belum vaksin program," saat ditemui di Kebayoran, Jakarta Selatan, Jumat, 9 Januari 2026.
Baca Juga: Pramono: Sampai Hari Ini Tak Ada Pasien Super Flu di Jakarta
Ilustrasi virus (Pixabay)
Baca Juga: Pramono Anung Tegaskan Kesiapsiagaan DKI Hadapi Ancaman Super Flu
Ani menambahkan, vaksin influenza saat ini belum termasuk vaksin program, sehingga masih bersifat berbayar. Meski begitu, masyarakat tidak perlu khawatir karena layanan vaksin influenza dapat diakses dengan mudah di berbagai fasilitas kesehatan.
"Jadi artinya belum vaksin program masih berbayar. Tapi masyarakat bisa mendapatkan vaksin influenza ini di faskes-faskes termasuk di RSUD kami," ungkapnya.
Ani Ruspitawati (NTVNews.id/Adiansyah)