6 Makna Upacara Adat di Pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 26 Jul 2024, 10:56
April
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Thariq Halilintar, Aaliyah Massaid Thariq Halilintar, Aaliyah Massaid

Ntvnews.id, Jakarta - Selepas acara ijab kabul Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid digiring ke pelaminan untuk melakukan serangkaian upacara adat Jawa.

Dengan senyum bahagia, Thariq dan Aaliyah mengikuti prosesi dengan sangat nyaman. Penasaran? Berikut potretnya! 

Thariq dan Aaliyah Thariq dan Aaliyah

Terlihat Reza Artamevia dan Mudjie Massaid memakaikan kain sindur dan melingkarkannya ke Aaliyah dan Thariq, hal ini melambangkan seorang ibu akan memberikan berkah kepada putra putrinya.

Thariq dan Aaliyah Thariq dan Aaliyah

Selanjutnya yakni acara tanam atau tandur, yakni Reza Artamevia mendudukan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid di kursi pengantin. Hal ini melambangkan seorang ibu memantapkan putra putrinya untuk mengarungi kehidupan dan mendoakan kebahagiaan keduanya.

Thariq dan Aaliyah Thariq dan Aaliyah

Kedua mempelai mencicipi rujak degan air kelapa muda, sebagai bentuk dalam mengarungi kehidupan akan selalu merasakan manisnya kehidupan.

Thariq dan Aaliyah Thariq dan Aaliyah

Setelah itu Thariq dan Aaliyah melakukan prosesi kacar kucur, yakni terdiri dari 7 jenis kacang-kacangan yang dicampur uang receh dan beras kuning, dituangkan ke pangkuan Aaliyah. Hal ini melambangkan nafkah yang diberikan suami akan diberikan sepenuhnya ke istri.

Thariq dan Aaliyah Thariq dan Aaliyah

Acara dulang-dulangan juga turut dilakukan Thariq dan Aaliyah, hal ini sebagai lambang kebahagian agar keduanya saling mengasihi satu sama lain.

Halaman
x|close