Syahrini Spill Potret Anak Pertamanya

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 2 Agu 2024, 16:43
April
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Syahrini Syahrini

Ntvnews.id, Jakarta - Penyanyi Syahrini membagikan kabar bahagia dimana ia dan suami baru saja dikaruniai seorang putri yang selama ini dinantikan 4 tahun lamanya.

Proses persalinan lancar dan memilih melahirkan di Singapura, intip potret cantik dari anak pertama Syahrini yang disebut sebagai "Princess R".

Dalam unggahan terbarunya di IG story, pelantun lagu "Sesuatu" itu membagikan foto kaki sang bayi yang baru saja lahir pada 1 Agustus kemarin.

Kaki bayi yang sangat mungil dan menggemaskan tersebut dibalut dengan selimut bayi berwarna putih dengan tulisan "Princess R".

"Welcome to The World Our precious Princess R. Singapore, August 1st 2024," tulis keterangan Syahrini. 

Sebagai informasi Syahrini melahirkan anak pertamanya bertepatan dengan hari ulang tahunnya yang ke-44, dan resmi menyandang sebagai ibu baru. 

Sekali lagi selamat ya Syahrini dan Reino Barack

Halaman
x|close