Presiden Filipina Acungi Jempol ke Polisi Indonesia Usai Penangkapan Alice Guo

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 4 Sep 2024, 15:36
Zaki Islami
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Presiden Filipina, Ferdinand R Marcos Jr Presiden Filipina, Ferdinand R Marcos Jr (ANTARA)

Ntvnews.id, Jakarta - Presiden Filipina, Ferdinand R Marcos Jr menyampaikan apresiasinya dan ucapan terima kasih kepada ke Polisi Indonesia setelah berhasil menangkap Alice Guo.

Seperti diketahui, Alice Guo yang merupakan mantan Walikota adalah orang nomor satu yang dicari oleh pemerintah Filipina setelah terlihat dalam dugaan sindikat judi online ilegal dan berhasil ditangkap polisi di Tangerang, Banten.

"Saya mengucapkan selamat kepada seluruh personel penegak hukum yang memungkinkan penangkapan ini. Masyarakat mungkin tidak mengetahui detail rumit dari misi yang telah berhasil Anda selesaikan, tetapi atas nama mereka, terimalah ucapan terima kasih saya," kata Marcos dalam pesan video yang diunggah di laman Facebook resminya dan Antara, Rabu 4 September 2024.

Baca Juga:

Didatangi Ridwan Kamil, Fauzi Bowo: Mudah-mudahan Bermanfaat!

Motor Ringsek Parah dan Pengemudi Tewas di Tempat Usai Dihantam Truk

"Kerja sama yang erat antara kedua pemerintah kita telah menyukseskan penangkapan ini," katanya.

Halaman
x|close