Ntvnews.id, Slovakia - Perdana Menteri Slovakia, Robert Fico, menjadi target serangan tembakan. Ia segera dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis atas luka-lukanya.
Dilansir dari Euronews, Kamis, 16 Mei 2024, Harian Dennik N melaporkan bahwa reporter mereka di pusat kota Handlova mendengar suara tembakan dan menyaksikan penjaga keamanan membawa perdana menteri dari lokasi kejadian dan membawanya masuk ke dalam mobil.
Zuzana Caputova, Presiden Slovakia yang masa jabatannya akan segera berakhir, menyatakan kepada wartawan bahwa "polisi telah berhasil menahan pelaku penyerangan".
PM Slovakia (Istimewa)
"Saya kaget, kita semua kaget dengan serangan yang mengerikan dan keji ini," tambahnya.
Televisi Slovakia menayangkan tayangan seorang pria paruh baya yang mengenakan celana jeans diborgol ke tanah.
Gambar terpisah dari televisi publik RTVS menunjukkan seseorang di atas tandu dibawa keluar dari helikopter dan dibawa ke RS.
"Hari ini, setelah pertemuan pemerintah di Handlova, terjadi upaya pembunuhan terhadap Fico," demikian pernyataan Pemerintah Slovakia dalam sebuah postingan di media sosial.