Ntvnews.id, Jakarta - Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, bertekad untuk menunjukkan kepada daerah lain bahwa Pilkada Jakarta dapat dijadikan sebagai teladan dalam praktik demokrasi yang berjalan dengan baik dan penuh kegembiraan.
"Di Pilkada 2024, kita ingin memberikan bukti kepada daerah-daerah lain bahwa Jakarta bisa menjadi 'best practice', menjadi contoh demokrasi yang berjalan dengan baik, demokrasi yang menghasilkan pemimpin baik tanpa adanya kampanye yang bersifat etnisitas, agama, hoaks, 'money politic' dan sebagainya," ujarnya di kawasan kota Tua, Jakarta Barat, Selasa, 24 September 2024.
Dalam deklarasi kampanye damai untuk Pilkada Jakarta 2024 yang berlangsung di Kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, pada hari Selasa, Pramono mengajak masyarakat dan para pendukungnya untuk menyelenggarakan pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jakarta dengan semangat dan kegembiraan.
Baca Juga: Dapat Nomor Urut 3 di Pilkada Jakarta, Pramono Ngaku…
Pramono, bersama calon wakil gubernurnya, Rano Karno, menegaskan keinginan untuk menunjukkan kepada seluruh negeri bahwa meskipun ada perbedaan, kompetisi gagasan adalah langkah yang perlu diambil.
Menurut Pramono, pertukaran gagasan ini penting untuk memberikan pelajaran dan pendidikan demokrasi kepada para pemilih, serta untuk bersama-sama mempertahankan nilai gotong royong.
Ia juga menekankan tiga poin penting: menjaga perdamaian dan rasa kekeluargaan, menjalankan kampanye dengan semangat gembira, serta berkomitmen penuh untuk meraih kemenangan dalam Pilkada Jakarta 2024.
"Kita buat kampanye jadi riang gembira dan perlu dengan hal yang positif dan memberikan vibes yang energi positif bagi bangsa," kata Pramono.