Umar Kei Datangi Polda Metro Buat Klarifikasi soal Laporan Stafsus Arsjad Rasjid

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 26 Sep 2024, 14:38
Moh. Rizky
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Umar Kei saat mendatangi Polda Metro Jaya. Umar Kei saat mendatangi Polda Metro Jaya.

Ntvnews.id, Jakarta - Tokoh pemuda Maluku, Umar Ohoitenan alias Umar Kei mendatangi Polda Metro Jaya siang ini. Ia datang karena diundang kepolisian untuk melakukan klarifikasi, setelah sebelumnya dilaporkan atas dugaan penganiayaan oleh Staf Khusus (Stafsus) Ketua Umum Kadin Indonesia Arsjad Rasjid, Arif Rahman.

"Saya hadir hari ini atas dasar surat undangan klarifikasi dari teman-teman Polda, khususnya Resmob tim unit 4, saya belum tahu apa yang harus saya ditanya tentang surat undangan klarifikasi," ujar Umar kepada wartawan, Kamis (26/9/2024).

Umar pun menegaskan dirinya tak pernah melakukan penganiayaan terhadap Arif. Sebab jika itu benar ia lakukan, pasti kondisi Arif tak seperti sekarang.

Meski demikian, Umar memastikan akan taat hukum.

"Tidak pernah tangan saya jatuh, kalau tangan saya jatuh, pasti berlumuran darah bahkan mati, tapi saya tidak pernah merasa," kata dia.

"Tapi sebagai warga negara yang baik, kita negara hukum, dia lapor saya, ya saya wajib dipanggil dan saya hari ini saya hadir dalam rangka surat klarifikasi dari teman-teman Polda," imbuhnya.

Sebelumnya, Staf Khusus Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2021-2026 Arsjad Rasjid, Arif Rahman mengaku jadi korban pengeroyokan di Menara Kadin, Jakarta. Karenanya ia membuat laporan ke Polda Metro Jaya. Terlapor ialah Umar Ohoitenan alias Umar Kei.

Halaman
x|close