Minibus Rombongan Santri Ponpes Islamic Center Bantul Kecelakaan di Tol Semarang-Solo, 4 Orang Tewas

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 18 Okt 2024, 15:00
Tasya Paramitha
Penulis & Editor
Bagikan
Kondisi minibus yang mengalami kecelakaan di KM 432 Tol Semarang-Solo di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Jumat (18/10/2024). Kondisi minibus yang mengalami kecelakaan di KM 432 Tol Semarang-Solo di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Jumat (18/10/2024). (Antara)

Ntvnews.id, Semarang - Empat orang tewas dalam kecelakaan tunggal sebuah minibus di KM 432 Tol Semarang-Solo di wilayah Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Jumat (18/10/2024).

Kasatlantas Polres Semarang AKP Lingga Ramdhani menjelaskan peristiwa nahas tersebut menimpa minibus bernomor DK-7834-AI yang mengangkut santri Pondok Pesantren Islamic Center Bantul.

Menurut dia, empat korban tewas dalam kejadian tersebut merupakan pengasuh dan tiga santri.

"Mobil mengangkut 25 orang. Mereka akan mengikuti MTQ di Unissula Semarang," katanya, dikutip dari Antara.

AKP Lingga menjelaskan bahwa peristiwa tersebut berawal ketika minibus melaju dari arah Solo menuju Semarang.

Saat berada di lokasi kejadian, kata dia, kendaraan nahas tersebut diduga menghindari sebuah mobil yang mengerem mendadak.

"Menghindari mobil yang mengerem mendadak, kemudian banting setir ke kiri sampai menabrak pembatas jalan," katanya.

Seluruh korban meninggal maupun terluka dalam kejadian tersebut dievakuasi ke RSUD Ungaran untuk penanganan lebih lanjut.

Halaman
x|close