Gempa Bumi Magnitudo 4,8 Guncang Parigi Moutong, Sulawesi Tengah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 20 Okt 2024, 16:24
Alber Laia
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Ilustrasi Gempa bumi. Ilustrasi Gempa bumi. (Pixabay)

Ntvnews.id, Jakarta - Minggu siang, wilayah Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, diguncang gempa bumi tektonik bermagnitudo 4,8.

Gempa yang terjadi pada pukul 13.24 WITA ini berpusat 37 kilometer Tenggara Parigi Moutong dengan kedalaman 86 kilometer, sebagaimana dijelaskan oleh Kepala Stasiun Geofisika Manado, Tony Agus Wijaya.

Baca Juga:

Detik-detik Mobil Pelaku Curanmor Nabrak dan Dibakar Warga

Momen Gibran Lakukan Prosesi Penyerahan Memori Jabatan Bersama Ma'ruf Amin

"Hari ini di wilayah Parigi Moutong pukul 13.24 Wita diguncang gempa bumi tektonik yang terletak pada koordinat 0.31 LU dan 121.01 BT, atau tepatnya berlokasi 37 kilometer Tenggara Parigi Moutong pada kedalaman 86 kilometer," ujar Kepala Stasiun Geofisika Manado Tony, dilansir dari Antara.

Ilustrasi gempa. (Antara) Ilustrasi gempa. (Antara)

Menurut Tony, gempa tersebut merupakan jenis gempa bumi kedalaman menengah yang dipicu oleh aktivitas subduksi Lempeng Laut Sulawesi.

Halaman
x|close