Nahas! Detik-detik Jembatan Ambruk, 7 Orang Tewas Mengenaskan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 31 Okt 2024, 11:42
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
Jembatan ambruk Jembatan ambruk (INSTAGRAM INFO NEGRI)

Ntvnews.id, Jakarta - Setidaknya tujuh orang menjadi korban usai jembatan di dermaga penyeberangan tradisional di Pulau Hatta, Kecamatan Banda, Maluku Tengah ambruk pada Rabu sore (30/10/2024).

Mereka langsung tewas usai jatuh dan tertimpa material jembatan.

Dari tujuh korban yang dinyatakan meninggal dunia, dua orang merupakan rombongan Andi Munaswir. Mereka adalah Ruslan Hurasan yang merupakan Ketua tim sukses pasangan calon Andi-Tina dan anggota DPRD Maluku Tengah Andan Teja Nurbati.

Ruslan merupakan mantan anggota DPRD Maluku Tengah dan juga eks anggota DPRD Maluku dari fraksi PKB. Sedangkan Andan tercatat sebagai Anggota DPRD Maluku Tengah tiga periode dan saat ini menjabat sebagai Ketua DPC PKB Maluku Tengah.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Warga Net Netizen (@info.negri)

Dua dari tujuh korban tewas yakni Ruslan dan Andan bersama para korban luka telah dievaluasi ke RSUD Banda. Tim dokter sedang melakukan outopsi pada jasad kedua korban. Sedangkan para korban luka tengah menjalani perawatan intensif.

"7 Orang Tewas Insiden Jembatan Ambruk, Calon Bupati Malteng Andi Munaswir Terluka.Tujuh orang dilaporkan tewas dalam insiden ambruknya jembatan di dermaga penyeberangan tradisional di Pulau Hatta, Kecamatan Banda, Maluku Tengah, Rabu sore (30/10/2024).
Insiden terjadi saat penyambutan calon Bupati Maluku Tengah (Malteng) Andi Munaswir bersama rombongan tepat di atas jembatan yang ambruk. “Jumlah korban meninggal dunia semua berjumlah 7 orang,” kata Kapolsek Banda Kasim," tulis akun INFO NEGERI.

Halaman
x|close