Truk Sampah Alami Kecelakaan di Tol JORR, Muatan Berserakan ke Jalanan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 28 Nov 2024, 19:48
Adiansyah
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Kecelakaan truk Kecelakaan truk (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Jakarta Timur kembali menjadi sorotan setelah insiden kecelakaan tunggal yang melibatkan sebuah truk bermuatan sampah.

Truk dengan nomor polisi merah B 9470 TOR ini diduga milik Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Timur. Kejadian tersebut terjadi di KM 51 Tol JORR arah Cakung pada Kamis, 28 November 2024 sore.

Baca Juga: Truk Terguling di Tol Cipali KM 162 Arah Timur, Pengemudi Diduga Mengantuk

Informasi dibagikan lewat unggahan akun Instagram @jakut.info, memperlihatkan truk tersebut melintang di badan jalan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh JAKARTA UTARA INFO (@jakut.info)

Tak janya itu. muatan dari truk tersebut sampai berserakan ke jalanan sehingga mengganggu laju lalu lintas.

Baca Juga: Sopir Truk Maut di Slipi yang Tewaskan 2 Pengendara Motor Jadi Tersangka

"Truk bermuatan sampah dengan nopol merah B 9470 TOR diduga milik Dinas Lingkungan Hidup (LH) Jakarta Timur mengalami kecelakaan tunggal di KM 51, Tol JORR arah Cakung, Jakarta Timur," tulis keterangan postingan.

Halaman
x|close