Pendakwah Miftah Maulana Habiburrahman yang akrab disapa Gus Miftah saat konferensi pers di Ponpes Ora Aji, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jumat (6/12/2024). (Antara)
Pada 21 November 2024, Gus Miftah, pendakwah kondang dan Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan, menjadi sorotan publik setelah video dirinya mengolok-olok penjual es teh bernama Sunhaji saat pengajian.
Dalam video tersebut, Gus Miftah menyebut Sunhaji "goblok," hingga memicu kecaman dari berbagai kalangan. Sebagai respons terhadap polemik ini, Gus Miftah mengajukan pengunduran diri dari jabatannya sebagai Utusan Khusus Presiden pada 7 Desember 2024.
Agus Panyandang Disabilitas (Instagram)
Pada Desember 2024, I Wayan Agus Suartama, dikenal sebagai Agus Buntung, seorang penyandang disabilitas asal Nusa Tenggara Barat (NTB), ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan pelecehan seksual terhadap 15 perempuan, termasuk anak di bawah umur.
Agus diduga memanfaatkan manipulasi emosional dan ancaman psikologis untuk memaksa korban mengikuti keinginannya. Kasus ini memicu perhatian publik dan menyoroti pentingnya perlindungan bagi korban serta penegakan hukum yang tegas, termasuk disabilitas.
Harvey Moeis (Instagram @rumpi_gosip)
Kasus korupsi PT Timah Tbk. yang merugikan negara hingga Rp271 triliun melibatkan sejumlah individu, termasuk Harvey Moeis, suami dari aktris Sandra Dewi. Harvey, yang berperan sebagai perpanjangan tangan PT Refined Bangka Tin (RBT).
Ia didakwa menerima uang sebesar Rp420 miliar bersama Helena Lim, Manajer PT Quantum Skyline Exchange (QSE). Tindakannya diduga menyebabkan kerugian negara yang signifikan, termasuk kerugian lingkungan sebesar Rp271,07 triliun.
Penumpang Menyelamatkan Diri di Kecelakaan Tol Cipularang (Instagram)
Pada Senin, 11 November 2024, sekitar pukul 15.15 WIB, terjadi kecelakaan beruntun di Tol Cipularang KM 92 arah Jakarta, Jawa Barat. Kecelakaan ini melibatkan 17 kendaraan, termasuk truk pengangkut kardus yang tidak mampu mengurangi laju kendaraannya saat melintasi turunan panjang dari KM 99 hingga KM 92.