Innova Berplat Dinas Seruduk Sejumlah Kendaraan di Palmerah, 1 Orang Dikabarkan Tewas

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 20 Jan 2025, 16:20
Adiansyah
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Kecelakaan di Palmerah Kecelakaan di Palmerah (Instagram @jakartabarat24jam)

Ntvnews.id, Jakarta - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Palmerah Barat 2, dekat Pasar Bintang Mas yang mengguncang warga sekitar pada Senin dini hari, 20 Januari 2025, sekitar pukul 00:45 WIB.

Informasi didapatkan dari postingan akun Instagram @jakartabarat24jam, memperlihatkan situasi yang terjadi.

"Laka maut di rawa belong, innova berplat dinas istimewa seruduk sejumlah kendaraan: 1 korban md," demikian tulis keterangan.

Insiden ini melibatkan sebuah mobil Toyota Innova berplat dinas istimewa yang dikemudikan dengan kecepatan tinggi dan diduga dalam kondisi mabuk.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh JAKBAR 24 JAM (@jakartabarat24jam)

Mobil tersebut menjadi pelaku dalam serangkaian kecelakaan yang menewaskan satu orang dan menyebabkan sejumlah korban lainnya terluka.

Menurut informasi, insiden dimulai saat kendaraan tersebut melaju dengan sangat cepat di Jalan KH Syahdan. Diduga, pengemudi kendaraan tersebut dalam keadaan mabuk, dan mencoba kabur setelah menabrak beberapa kendaraan lain.

Akibatnya, empat orang mengalami luka-luka dalam kecelakaan pertama yang terjadi di sekitar kawasan tersebut.

Halaman
x|close