VIDEO: Detik-detik Pemotor Wanita Dihantam Kereta Api Sampai Terpental

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 25 Jan 2025, 06:43
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
Pemotor wanita dihantam kereta api Pemotor wanita dihantam kereta api (INSTAGRAM jabodetabek24info)

Ntvnews.id, Jakarta - Seorang pemotor wanita menjadi korban tertemper kereta api di Surabaya, pada Jumat 24 Januari 2025. Ada kesalahan teknis dalam menutup palang pintu kereta api saat itu.

Pemotor wanita yang membonceng seorang penumpang tak tahu jika saat itu, kereta api tengah akan lewat dan dirasa aman. Namun tiba-tiba kereta dengan kencangnya menghantam motornya.

Akibatnya, wanita tersebut terpental dan mengalami luka-luka.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Jabodetabek24info (@jabodetabek24info)

"Seorang pemotor perempuan di Surabaya berinisial RRS (35) tertabrak kereta api saat melintasi perlintasan di Jalan Gubeng Jaya 2, Gubeng, Surabaya, Jumat (24/1/2025). Beruntungnya perempuan tersebut selamat tapi mengalami luka di bagian kaki. TKP kecelakaan itu tidak dilengkapi palang pintu otomatis. Melainkan palang pintu manual yang dijaga oleh penjaga sukarela dengan sistem bergantian. Petugas palang pintu Sukarela, Suratman (69) mengaku saat itu telat menutup palang pintu. Tiba-tiba dari arah timur ada kendaraan roda dua melintas bersamaan dengan kereta api dari selatan. " tulis akun jabodetabek24info.

Petugas palang pintu Sukarela, Suratman (69) mengatakan dirinya telat menutup palang pintu kereta api.

"Intinya saya sendiri teledor, begitu kereta dekat baru saya tutup (palang pintu), tiba-tiba sepeda motor dari arah timur sudah kencang," ungkapnya ditemui di lokasi.

Ia menyebut, biasanya palang akan ditutup saat sinyal dari jarak sekitar 300 meter memberi tanda warna oranye. Tapi, Suratman saat itu, menutup palang ketika kereta sudah berjarak 20 meter. Sehingga, kecelakaan tak terhindarkan.

Halaman
x|close