Ntvnews.id, Bandung - Tanggul PDAM bocor menyebabkan banjir dan merusak rumah warga di wilayah Cibangkong, Kecamatan Batununggal dekat TPU Cibangkong, Kota Bandung Rabu, 5 Juni 2024 pukul 16.30 WIB.
Hal itu diketahui melalui unggahan akun Instagram @infobandungkota, memperlihatkan air terus mengalir dan dinding sungai yang mengalami kerusakan.
Kemudian ada unggahan yang memperlihatkan detik-detik kejadian tersebut, menampilkan air terus menggerus tanah hingga rumah warga.
Tanggul PDAM bocor di Bandung (Instagram)
"Saluran air pecah lokasi belakang TS, Bandung Gatot Subroto (cibangkong, maleer) kejadian tadi sore , Rabu 5 juni 2024," bunyi unggahan akun TikTok @mesagitariuss_ Kamis, 6 Juni 2024.
Baca Juga: Tanggul PDAM Bocor Menyebabkan Banjir di Kota Bandung
Sementara, Kepala Bidang Penanggulangan Bencana pada Diskar PB Kota Bandung, Dian Rudiyanto menjelaskan terjadi ledakan dari pipa milik PDAM yang kemudian membuat air keluar cukup deras.
Kucuran air yang deras tersebut membuat sejumlah rumah warga mengalami kebanjiran dan sebanyak dua rumah ambles dengan tanah.