KPK Janjikan Tangkap Harun Masiku Dalam Seminggu

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 12 Jun 2024, 15:53
Deddy Setiawan
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Harun Masiku. (Ist.) Harun Masiku. (Ist.)

Ntvnews.id, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkpakan bahwa mereka telah mengetahui keberadaan Harun Masiku, seorang mantan calon legislatif dari PDIP yang menjadi buronan tersangka dalam kasus dugaan suap.

Kasus yang telah berjalan lebih dari empat tahun ini, diyakini telah mencapai titik terang. Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata, berharap bahwa Harun Masiku dapat segera ditangkap dalam waktu satu minggu ke depan.

“Saya pikir sudah, penyidik (tahu posisi Harun masiku),” ujar Alex saat ditemui di Kompleks Parlemen, Selasa, 11 Juni 2024.

Wakil Ketua KPK <b>(NTVnews.id)</b> Wakil Ketua KPK (NTVnews.id)

“Mudah-mudahan saja dalam satu minggu ketangkap. Mudah-mudahan.” sambungnya.

Baca Juga: Pengacara: Kasus Harun Masiku Sudah Inkrah, Putusannya Hasto Tak Terlibat!

Plt Ketua KPK: Pencarian Harun Masiku Masih Terus Dilakukan

Penyidik KPK telah mengonfirmasi informasi terkait keberadaan Harun Masiku kepada sejumlah saksi seperti Advokat Simeon Petrus hingga mahasiswa atas nama Hugo Ganda dan Melita De Grave.

Halaman
x|close