Adi dan Santo Pelaku Vandalisme Kaktus Kebun Raya Bogor Akhirnya Minta Maaf

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 21 Apr 2025, 16:46
thumbnail-author
Moh. Rizky
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Adi dan Susanto, pelaku vandalisme di Kebun Raya Bogor. (Instagram) Adi dan Susanto, pelaku vandalisme di Kebun Raya Bogor. (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Dua pelaku vandalisme pada tanaman kaktus di Kebun Raya Bogor (KRB) akhirnya terungkap. Pelaku ialah dua pemuda bernama Susanto (28) dan Adi (24).

Keduanya lantas menyampaikan permohonan maaf kepada pihak pengelola Kebun Raya Bogor. 

"Saya Susanto Herianto memohon maaf kepada para staf Kebun Raya dan teman-teman semua karena telah melakukan perusakan terhadap tumbuhan kaktus," ujar Susanto, dalam video yang diunggah akun Instagram @bogordailynews, Senin, 21 April 2025.

Diketahui, Adi dan Susanto sebelumnya menuliskan nama keduanya di salah satu pohon kaktus di Kebun Raya Bogor. Aksi itu mereka rekam, dan videonya viral di media sosial. 

Menurut Susanto, dirinya berjanji takkan mengulangi perbuatannya itu. Ia berjanji akan lebih peduli terhadap tumbuh-tumbuhan di mana saja.

"Dan saya berjanji untuk tidak akan melakukannya kembali di mana pun saya berada. Dan lebih aware terhadap tumbuhan tersebut, bukan cuma kaktus tapi semua tumbuhan yang ada di Bumi," tuturnya.

Ia berharap peristiwa ini bisa menjadi pelajaran baginya dan orang lain. Susanto juga ingin aksi vandalisme terhadap tanaman terakhir kali terjadi di Kebun Raya Bogor.

"Semoga ini bisa menjadi cambukan buat saya agar bisa lebih baik lagi ke depannya," ucapnya.

Hal senada juga diungkapkan rekan Susanto, Adi. Ia berharap kesalahannya bersama Susanto bisa dimanfaatkan.

"Semoga ini jadi pelajaran untuk saya, untuk lebih baik dan menyayangi tumbuhan yang ada di sekitar," jelasnya.

General Corporate Communication PT MNR atau pengelola Kebun Raya Bogor, Zaenal Arifin menyebut pihaknya telah memberikan sanksi kepada kedua pelaku sebagai efek jera.

"Kami perintahkan mereka untuk mengobati kaktus yang mereka lukai untuk mencegah adanya pembusukan atau masuknya bakteri. Kami juga meminta mereka membersihkan Taman Meksiko sebagai sanksi sosial," ujar Zaenal.

Ia pun mengimbau para pengunjung Kebun Raya Bogor untuk tak melakukan vandalisme serta mendukung konservasi alam, dan senantiasa melindungi tumbuhan.

x|close