Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah insiden tak biasa terjadi di kawasan Kalibata City, Jakarta Selatan.
Seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Afrika mengamuk dan merusak sejumlah barang di sebuah supermarket, hingga akhirnya diamankan oleh pihak kepolisian.
Peristiwa ini menjadi sorotan setelah viral di media sosial pada Sabtu, 26 April 2025.
Dalam unggahan Instagram yang beredar luas, tampak pria tersebut sudah mengenakan baju oranye khas tahanan dengan tangan terborgol.
Tak hanya itu, kondisi WNA itu juga terlihat cukup memprihatinkan karena duduk di kursi roda saat diamankan.
Baca Juga: Nasib Terkini WNA Asal Ghana yang Obrak-abrik dan Ngamuk di Supermarket Kalibata City
Kapolsek Pancoran, Kompol Mansur, membenarkan kejadian tersebut. Ia menjelaskan jika WNA tersebut diduga dalam pengaruh alkohol ketika melakukan aksinya.
Lihat postingan ini di Instagram
"Kejadian tadi siang, mabuk, marah-marah, teriak-teriak. Sebetulnya itu ada masalah keluarga saja, karena posisi mabuk ya hilang kendali," kata Kompol Mansur kepada awak media pada Senin, 21 April 2025.
Berdasarkan hasil koordinasi dengan pihak Imigrasi, yang bersangkutan memiliki dokumen lengkap dan izin tinggal hingga Mei 2025.
Meski terdaftar sebagai investor, pria tersebut disebut seharusnya berdomisili di wilayah Jakarta Barat, bukan Jakarta Selatan.
Kini, pria tersebut telah dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut terkait kondisi kesehatannya pasca insiden.