Polisi Lahat Tangkap 3 Tahanan Kabur, 5 Masih Dalam Pengejaran

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 28 Apr 2025, 12:10
thumbnail-author
Akbar Mubarok
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Ilustrasi tembok yang di jebol oleh para tahanan Ilustrasi tembok yang di jebol oleh para tahanan (Antara)

Ntvnews.id, Lahat - Aparat Kepolisian Resor (Polres) Lahat, Sumatera Selatan, berhasil menangkap tiga dari delapan tahanan yang melarikan diri dari Rumah Tahanan (Rutan) Polres Lahat.

Kapolres Lahat AKBP Novi Edyanto di Lahat, Senin, menjelaskan bahwa delapan tahanan tersebut kabur pada Minggu 27 April lalu sekitar pukul 03.30 WIB dengan cara menjebol dinding menggunakan obeng yang telah dimodifikasi.

Baca Juga: Geger Puluhan Tahanan Kabur dari Lapas Kutacane, 15 Tahanan Berhasil Dibekuk Petugas

Menanggapi kejadian tersebut, Polres Lahat segera membentuk tim khusus yang langsung dipimpin Kapolres untuk melakukan pengejaran. Setelah melakukan penyelidikan intensif, tim khusus berhasil melacak perkembangan para tahanan yang kabur.

Tiga orang tahanan yang berhasil ditangkap kembali adalah Andre Suwardi, Irpan Suryadi, dan Dika Cahyadi. Mereka diringkus di dua lokasi berbeda, yakni di Kecamatan Gumai Talang, Kabupaten Lahat, dan Kecamatan Belimbing, Kabupaten Muara Enim, pada Minggu, 27 April 2025 sekitar pukul 16.00 WIB.

"Tertangkapnya tiga tahanan tersebut atas informasi warga serta kerja keras Tim yang solid, meskipun para tersangka berupaya bersembunyi di lereng pegunungan milik keluarganya," jelasnya.   

Baca Juga: Kementerian Imipas Lakukan Pemetaan untuk Mencegah Tahanan Kabur dari Rutan

Timsus Polres Lahat masih melakukan penyelidikan dan pencarian terhadap 5 (lima) orang tahanan lagi yang belum tertangkap.

"Kami mengimbau masyarakat dan keluarga para tersangka untuk memberikan informasi atau menyerahkan langsung tersangka ke polres lahat, kami akan lebih serius dalam menangani kasus ini dan terus melakukan pengembangan penyelidikan baik terhadap tersangka yang sudah tertangkap kembali maupun penyelidikan di dalam internal personel Polres Lahat," kata Novi.

(Sumber: Antara)

x|close