Ma'ruf Amin: Bendungan Cipanas Jadi Peluang Jadi Wisata Daerah Baru

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 9 Jul 2024, 21:09
Alber Laia
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Wakil Presiden Ma'ruf Amin Wakil Presiden Ma'ruf Amin

Ntvnews.id, Jakarta - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin mengatakan keberadaan bendungan tidak hanya berfungsi sebagai sumber air baku, namun juga berperan penting dalam mendukung ketahanan pangan dan energi.

"Keberadaan bendungan memiliki peran strategis dalam mendukung kehidupan manusia dan perekonomian. Tidak hanya berfungsi sebagai sumber air baku, bendungan juga berperan penting dalam mendukung ketahanan pangan dan energi," ucap Wapres dalam sambutannya saat peresmian Bendungan Cipanas, Jawa Barat, yang dipantau secara daring di Jakarta, Selasa.

Ia menjelaskan bahwa bendungan membantu suplai air ke lahan pertanian, sehingga meningkatkan produksi pertanian dan akhirnya berdampak bagi peningkatan kesejahteraan petani.

Selain itu, sebut Wapres, pemanfaatan bendungan sebagai pembangkit listrik tenaga air (PLTA) juga menjadi bagian upaya pemerintah dalam mendorong transisi energi menuju energi baru dan terbarukan (EBT).

"Demi meningkatkan kontribusi EBT dalam memasok kebutuhan energi nasional, pemerintah juga membuka peluang pemanfaatan bendungan untuk pembangkit listrik tenaga surya terapung," ucap Wapres.

Kemudian, Wapres mengatakan bendungan juga dapat digunakan sebagai sarana pengelolaan banjir saat musim hujan dan penampungan air saat musim kemarau.

Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin <b>(Tangkapan Layar: YouTube)</b> Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin (Tangkapan Layar: YouTube)

"Untuk itu, bendungan sangat penting dalam manajemen sumber daya air di Indonesia," katanya.

Halaman
x|close