Ntvnews.id, Jakarta - Nasib buruk menimpa seorang pengemudi ojek online (driver ojol) di Jalan Kenanga Raya, Kelurahan Tanjung Sari, Medan Selayang, Sabtu (20/7/24) sore. Pasalnya, Satu unit truk muatan aspal hotmix terguling dan menimpa seorang pengendara ojol tersebut.
Dilansir dari akun info.negri, sontak warga yang melihat kejadian itu langsung menolong driver ojol tersebut. Sang driver sempat meminta tolong.
Bagian tubuhnya tertimbun aspal panas. Belum diketahui identitas sopir truk maupun driver ojol tersebut. Namun informasi diperoleh di lokasi, pengemudi ojol yang mengendarai sepeda motor BK 5624 ALF mengalami luka serius lalu dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan intensif.
View this post on Instagram
Warga sempat mengangkat korban dan membuang aspal panas tersebut. Petugas pun membantu evakuasi driver ojol itu.
Awalnya truk dengan nomor polisi BK 8649 XF hendak keluar dari Gang Gayo menuju Jalan Setiabudi. Sedangkan seorang driver ojol hendak mendahului truk bermuatan material aspal itu dari sisi kanan. Namun, tiba-tiba jalan amblas, sehingga mengakibatkan truk miring ke kanan.
Korban driver ojol menderita luka bakar di bagian selangkangan hingga kaki.
Korban sudah ditangani di Rumah Sakit.