Seskab Teddy Terima Kepala OIKN, Bahas Update Progres Pembangunan IKN

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 16 Jan 2026, 07:00
thumbnail-author
Deddy Setiawan
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Seskab Teddy Terima Kepala OIKN Seskab Teddy Terima Kepala OIKN (Istimewa)

Ntvnews.id, Jakarta - Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya menerima kunjungan Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Basuki Hadimuljono di Kantor Sekretariat Kabinet RI, Jakarta, Kamis, 15 Januari 2025.

Berdasarkan unggahan akun Instagram resmi Sekretariat Kabinet (@sekretariat.kabinet), pertemuan tersebut difokuskan pada pembahasan perkembangan terkini pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

"Senang bertemu kembali dengan Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), Bapak Basuki Hadimuljono, di kantor Sekretariat Kabinet Republik Indonesia, pada sore hari ini," kata Teddy.

Baca Juga: Polisi Pastikan Tak Ada Tanda Kekerasan pada Pendaki Gunung Slamet yang Ditemukan Meninggal

Dalam kesempatan tersebut, Teddy menjelaskan bahwa Basuki Hadimuljono menyampaikan laporan terkait sejumlah pembaruan progres pembangunan IKN yang saat ini tengah berlangsung.

Selain itu, pertemuan juga membahas agenda konsultasi mengenai berbagai masukan Presiden Prabowo Subianto yang disampaikan saat melakukan kunjungan ke kawasan IKN beberapa waktu lalu.

"Dalam kesempatan ini, Kepala OIKN melaporkan beberapa update pembangunan IKN dan berkonsultasi terkait beberapa masukan Bapak Presiden Prabowo Subianto yang diberikan saat berkunjung ke IKN beberapa hari lalu," kata Seskab.

Seskab Teddy Terima Kepala OIKN <b>(Istimewa)</b> Seskab Teddy Terima Kepala OIKN (Istimewa)

Sebelumnya, Sekretariat Kabinet (Setkab) menyampaikan bahwa kunjungan kerja Presiden Prabowo Subianto ke Ibu Kota Nusantara merupakan wujud komitmen pemerintah untuk memastikan pembangunan IKN berjalan sesuai rencana dan berkelanjutan sebagai pusat pemerintahan baru Indonesia.

"Presiden Prabowo Subianto tiba di IKN, Kabupaten Penajam Paser, Kalimantan Timur, pada Senin sore, 12 Januari 2026," demikian petikan keterangan Setkab di Jakarta, Selasa, 13 Januari 2025.

Dalam kunjungannya, Presiden Prabowo meninjau langsung kesiapan kawasan inti Nusantara serta menaruh perhatian besar pada pengembangan sumber daya manusia sebagai fondasi utama bagi ibu kota masa depan.

Baca Juga: Kemenkes Bakal Sanksi Para Pelaku Perundungan PPDS Unsri

Komitmen tersebut ditunjukkan melalui peninjauan kawasan SMA Taruna Nusantara di IKN yang diproyeksikan menjadi simbol penguatan pendidikan dan pembinaan karakter generasi muda calon pemimpin bangsa.

Pada malam hari, Seskab Teddy bersama Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono beserta jajaran turut melakukan peninjauan ke sejumlah lokasi strategis.

Adapun titik yang dikunjungi meliputi Istana Negara, Paviliun Presiden, Kantor Sekretariat Negara, serta Kantor Sekretariat Kabinet.

Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan infrastruktur sekaligus menjaga keselarasan pembangunan kawasan inti pemerintahan di Ibu Kota Nusantara.

x|close