Ntvnews.id, Jakarta - Tuan rumah Arab Saudi bakal berhadapan dengan Uzbekistan dalam Final Piala Asia U-17 di Stadion King Fahd Sport City, Minggu 20 April 2025, pukul 22.00 WIB.
Uzbekistan berhasil menyingkirkan Korea Utara dengan skor 3-0. Ketiga gol tersebut disumbangkan Sadriddin Khasanov (31'), Jamshidbek Rustamov (62') dan Abubakir Shukurullaev (65').
Baca Juga: Stefano Cugurra 'Teco Mundur Jadi Pelatih Bali United Usai Kalah dari Persib Bandung
Ini akan menjadi final ketiga bagi Uzbekistan di Piala Asia U-17 setelah sebelumnya pada tahun 2010 menjadi runner up dan 2012 menjadi juara saat menumbangkan Jepang lewat drama adu penalti setelah bermain imbang 1-1.
???????? Sadriddin Khasanov and ???????? Sabri Dahal have been balling out at #AFCU17
Be ready for more attacking brilliance on Sunday! pic.twitter.com/4WFiWtIpxX
— #AsianQualifiers (@afcasiancup) April 18, 2025
Sementara Arab Saudi berhasil menumbangkan Korea Selatan lewat babak adu penalti dengan skor (3-1) setelah kedua tim bermain imbang 1-1.
Dalam laga tersebut, Korea Selatan mampu unggul terlebih dahulu di menit ke 45 ditorehkan Oh Ha Ram. Gol penyeimbang tuan rumah lahir jelang laga usai ditorehkan Abubaker Abdelrahman Seed lewat titik putih di menit ke 90+12.
Hasil ini memastikan Arab Saudi melangkah ke Final Piala Asia U-17 untuk yang ketiga kalinya. Final pertama terjadi pada tahun 1985 saat gelaran dua tahun sekali ini pertama kali diselenggarakan dan keluar jadi juara menghadapi tuan rumah Qatar.
Sedangkan final keduanya pada tahun 1988 saat Arab Saudi berhasil menumbangkan Bahrain dengan skor 2-0.
Duel Uzbekistan vs Arab Saudi bakal berlangsung sengit. Kedua tim sama-sama memiliki kualitas pemain luar biasa. Namun Arab Saudi sedikit diuntungkan setelah bertindak sebagai tuan rumah.
Jika Arab Saudi mampu keluar sebagai juara, maka mereka bakal mencetak sejarah sebagai tuan rumah yang menjadi juara. Pasalnya selama turnamen Piala Asia U-17 pertama kali pada tahun 1985, tim tuan rumah tidak pernah meraih juara.